Template by:
Free Blog Templates

Kamis, Februari 26, 2009

BIJUU DAN JINCHURIKI

BIJUU

Semua Bijuu yang disegel dalam tubuh manusia disebut Jinchuuriki (人柱力, yang berarti host atau tuan rumah) dan memberikan kekuatan besar kepadanya. Istilah Jinchuuriki sendiri hanya digunakan di dalam dunia Naruto. Bahkan dalam beberapa kasus, seorang Jinchuuriki memiliki kekuatan yang lebih besar daripada Bijuu yang ada di dalam tubuhnya. Hal ini dimungkinkan karena mereka memiliki kemampuan untuk mengontrol kekuatan Bijuu secara efektif, sementara beberapa Bijuu tidak memiliki kemampuan itu.

Para Jinchuuriki biasanya memiliki ciri-ciri fisik yang menyerupai Bijuu yang disegel dalam tubuhnya. Gaara, misalnya, memiliki kemiripan di warna rambut dan lingkar matanya yang seperti Shukaku, hitam. Yugito pula memiliki mata yang melancip seperti kucing. Dan tentu saja Naruto yang memiliki tanda seperti kumis di sekitar pipinya dan mata seperti seekor serigala/rubah. Menurut pendapat Akatsuki, mereka yang menjadi Jinchuuriki biasanya kekurangan kasih sayang dalam hidupnya, dan sejauh ini dalam cerita Naruto, pendapat mereka benar. Ketika Bijuu berekor satu (Shukaku) dan Bijuu berekor dua (Nekomata) mereka tangkap, tidak ada seorangpun yang peduli akan hal tersebut; bahkan, mereka bersyukur karena tak ada lagi Jinchuuriki, yang mereka anggap sebagai "orang berbahaya", di desa mereka. Diketahui, kematian Jinchuuriki dapat menyebabkan kematian Bijuu yang ada di dalam tubuhnya, sehingga Bijuu sekuat tenaga membantu menjaga agar Jinchuurikinya tidak tewas dengan membagi chakra mereka ketika Jinchuuriki dalam keadaan bahaya. Diketahui juga bahwa pencabutan Bijuu dari tubuh Jinchuuriki dapat mengakibatkan kematian bagi Jinchuuriki tersebut.

ada sembilan ekor bijuu yaitu:

Shukaku atau Ichibi si ekor satu

  • Nama: Shukaku si ekor satu (一尾守鶴 Ichibi no Shukaku?) atau Shukaku dari padang pasir (砂の守鶴 Suna no Shukaku?)
  • Jenis: Tanuki (Anjing rakun atau raccoon-dog dalam bahasa Inggris, binatang asli Jepang dan beberapa daerah di sekitarnya)
  • Jinchuuriki: Gaara, kemudian diambil alih oleh Akatsuki
  • Kemampuan khusus: Menembakkan meriam angin yang terkonsentrasi menggunakan chakra
  • Status: Ditangkap dan diserap oleh Akatsuki
  • Shukaku memiliki bentuk yang mirip luak, rakun atau panda sehingga terkadang orang-orang sulit membedakannya.
  • Tanuki, seperti Kitsune, adalah makhluk-makhluk mistik dalam mitologi Jepang, dan terkadang keduanya bersaing satu sama lain.
  • Ada sebuah kisah tentang pendeta dan Tanuki yang mengubah diri menjadi ketel teh, yaitu Bunbuku Chagama.

Nekomata atau Nibi si ekor dua

Nekomata, kucing iblis berekor dua
  • Nama: kucing setan berbuntut dua (ニ尾の猫俣 Nibi no Nekomata?)
  • Jenis: Nekomata
  • Jinchuuriki: Yugito
  • Kemampuan khusus: Kemampuan elemen petir
  • Status: Ditangkap oleh Akatsuki

Sanbi si ekor tiga

Deidara dan Tobi ketika menangkap Isonade.
  • Nama: Sanbi si ekor tiga (三尾 Sanbi?, Isonade)
  • Jenis: Makhluk seperti kura-kura
  • Jinchuuriki: tidak ada/liar. Sebelumnya seorang ninja dari Kirigakure
  • Status: Ditangkap oleh Akatsuki

Bijuu berekor tiga ini berbentuk seperti kura-kura dengan kekuatan yang mengerikan. Walaupun begitu, si ekor tiga tidak memiliki kepandaian untuk mengontrol kekuatannya sehingga menurut Deidara, kemampuannya hanya satu tingkat lebih tinggi dari hewan liar biasa.

Kemampuannya belum diketahui, karena ia hanya muncul dalam satu episode di komik Naruto. Ia memiliki kecepatan bergerak yang tinggi walaupun memiliki tubuh yang besar dan hidup bebas tanpa Jinchuuriki sebelum akhirnya ditangkap oleh Deidara dan Tobi dari Akatsuki.

Catrazzzisme si ekor empat

  • Nama: Yonbi, Si ekor empat (鼠蛟 atau 四尾 Yonbi?, Sokou)
  • Jenis: makhluk ayam yang mempunyai ekor panjang sebanyak empat buah Yonbi
  • Jinchuuriki: Seorang kakek yang bernama Roùshi (tapi beberapa sumber mengatakan namanya adalah Shijio Anao)
  • Status: Ditangkap oleh Akatsuki

Jinchuuriki dari bijuu berekor empat adalah seorang kakek yg bernama Roùshi yang ditangkap oleh Kisame Hoshigaki. Jinchuuriki ini menggunakan kombinasi elemen tanah dan elemen api menjadi elemen lava. Bijuu berekor empat ini telah ditangkap dan disegel oleh Akatsuki.

Gobi si ekor lima

  • Nama:Gobi si ekor lima (五尾 Gobi?, Houkou)
  • Jenis:anjing bereekor lima yang disetiap ekornya memiliki elemen berbeda-beda (dalam dunia Naruto)
  • Jinchuuriki:Seorang ninja berelemen lima dari desa kirigakure
  • Status: aktif

[sunting] Rokubi si ekor enam

  • Nama: Rokubi si ekor enam (六尾 Rokubi?)
  • Jenis: musang atau sejenis linsang yang mempunyai enam ekor,kemungkinan adalah Raijuu
  • Jinchuuriki: Seorang ninja muda dan belum diketahui dari mana berasalnya
  • Status: disegel akatsuki

[sunting] Nanabi si ekor tujuh

  • Nama: Nanabi si ekor tujuh (七尾 Nanabi?)
  • Jenis: belum diketahui kemungkinan Kaku si ekor tujuh atau Suzaku, Phoenix, salah satu hewan legenda.
  • Jinchuuriki: Seorang Kunoichi dari desa Takigakure
  • Status: Ditangkap dan disegel Akatsuki

[sunting] Ushi-oni atau Hachibi si ekor delapan

Bentuk sebenarnya dari Hachibi.
  • Nama: Ushi-oni, Si ekor delapan (牛鬼 atau 八尾 Hachibi?)
  • Jenis: Banteng berekor delapan (gabungan dari banteng dan gurita)
  • Jinchuuriki: Killer Bee Ninja berasal dari Kumogakure
  • Kemampuan khusus: Dapat menyemburkan bola api raksasa
  • Status: Aktif

Kyuubi si ekor sembilan

  • Nama: Kyuubi si ekor sembilan
  • Jenis: Musang atau seperti Rubah berekor sembilan
  • Jinchuuriki: Uzumaki Naruto
  • Status: Aktif

Bijuu ini tampil di dalam anime dan manga Naruto di bagian depan. Diketahui bahwa Bijuu ini dulunya sangat tidak terkontrol dan merusak semua yang ada dihadapannya. Namun, akhirnya Bijuu ini disegel oleh Yondaime Hokage keempat atau Minato Namikaze di dalam tubuh bayi bernama Uzumaki Naruto. Segelan ini harus membutuhkan pengorbanan nyawa bagi yang melakukannya. Dan seperti diketahui Yondaime mati menggunakan Jurus segelan itu.

untuk sementara akatsuki the grey belum berminat pada bijuu..hahahaha

by itachi

0 komentar: